Light Red Pointer

Repeat... Sleep, Eat, Love, Peace, Code, Pray Until... Die.

Friday 10 April 2015

4Minute - CRAZY

Annyeonghaseyo Kpopers!! Wah udah lama banget hiatus dari dunia ini serius haha. Gue mau ngebahas sedikit tentang comeback dari 4Minute nih. Jujur lagu ini menurut gue agak beda dari konsep Kpop yang biasanya yaa. Lagunya energic, hiphop, aduh enak banget buat ngedance! Apalagi style dari 4Minute ini yaa bisa gue bilang 'Sexy Gangster'. JiHyun sang Leader yang tetep ngejaga image feminim sexy nya, HyunAh yang makin 'HOT', JiYoon dengan rambut hijaunya *kalo di Weekly Idol dia sih dibilang Vegetable Girl haha parah*, terus terus GaYoon yang suaranya makin makin ditambah gaya gangsternya dan maknae SoHyun yang sexy tapi tetep imut dengan pipi chubbynya. Terus konsep dari videonya, walaupun hanya dengan tema 'Black & White'. Udah deh daripada kebanyakan ngomongnya, liat langsung aja deh Music Video nya. Check it out!
'Crazy' Music Video

Udah liat MV nya? Gimana gimana? Keren gak? Hehehe, kalo gue sih suka! Gak bosen liatnya deh :D. Karena gue lagi suka-sukanya, akhirnya gue kepoin deh tuh dance nya. Dan ketemu, aduh style mereka lagi dance practice aja bisa dibilang OKE. Langsung liat aja deh yaaa. Nihhh ;)
 'Crazy' Dance Practice

Sekian yaa, salam Kpopers! C.R.A.Z.Y :p

Thursday 9 April 2015

Burgury Style

Burgury

Alaïa sleeveless shirt
14.999.080 IDR - matchesfashion.com

Elie Saab waist belt
141.074.190 IDR - boutique1.com

Blue jeans
421.425 IDR - conleys.de

Yellow Box platform shoes
724.590 IDR - zappos.com

Charlotte Olympia black zipper pouch
8.826.035 IDR - ssense.com

Le Specs round sunglasses
1.256.880 IDR - nelly.com

Pier 1 Imports purple home decor
129.155 IDR - pier1.com

Coffee cup
made-in-china.com

The Olympic Champion, Yuna Kim...


Hollaaa! Annyeonghaseyo! If you are one of figure skating fans, you surely know Yuna Kim. Yap, she is the winner of olympic championship and world championship. I will share the amazing videos of her in all of champions that she participated... Check it out!!!
  • 2009 World Championship
Yuna Kim Short Program (Danse Macabre)

Yuna Kim Free Skating (Scheherazade)

  • 2010 Vancouver Olympic
Yuna Kim Short Program (James Bond Medley)

Yuna Kim Free Skating
  • 2011 ISU World Figure Skating Championship
Short Program (Giselle)

Free Skating (Homage to Korea)

  • 2013 World Figure Skating Championship
The Short Program (Kiss of The Vampire)

Free Skating (Les Miserable)

Closing Gala (All of Me - Michael Buble)
  • 2014 Sochi Olympic
Yuna Short Program (Send in The Clowns)
The Free Skating (Adios Nonino)


Source : Youtube, Wikipedia


Tuesday 7 April 2015

Miracle In Cell No. 7 (Movie)

Detail Film 

Judul : Miracle in Cell No.7 (English title) / Number 7 Room's Gift (Literal title)
Hangul : 7번방의 선물
Director : Lee Hwan-Kyung
Penulis Skenario : Lee Hwan-Kyung, Kim Hwang-Sung, Kim Young-Suk
Producer : Lim Min-Sub
Cinematographer : Kang Seung-Ki
Rilis : 23 January 2013
Durasi : 127 min
Genre : Drama / Comedy / Tearjerker / Prison / Father & Daughter / Law
Distributor : Next Entertainment World
Bahasa : Korea

Pemain

- Ryu Seung-ryong sebagai Lee Yong-gu
- Kal So-won sebagai Ye-sung
- Park Shin-hye sebagai Ye-sung dewasa
- Jung Jin-young sebagai Jang Min-hwan (Kepala Sipir)
- Oh Dal-su sebagai So Yang-ho (Narapidana)
- Park Won-sang sebagai Choi Chun-ho (Narapidana)
- Kim Jung-tae sebagai Kang Man-beom (Narapidana)
- Jung Man-shik sebagai Shin Bong-shik (Narapidana)
- Kim Gi-cheon sebagai Tetua Seo (Narapidana)

Sinopsis

   Lee Yong-gu adalah seorang ayah yang sangat mencintai putrinya, Lee Ye-sung berumur 6 tahun. Diceritakan bahwa Yong-gu mengalami keterbelakangan mental, tetapi putrinya cantik, lucu dan cerdas. Dia sangat mencintai putri satu-satunya itu. Suatu hari, Ye Sung ingin membeli sebuah tas kuning bergambar Sailor Moon, tetapi tas tersebut hanya tersisa satu-satunya di toko dan sudah dibeli oleh anak komisaris polisi. Kemudian ayahnya menjanjikan untuk membeli tas itu, dia memohon kepada orang yang membeli tas itu supaya dijualnya tetapi anak itu tidak menjual tas itu karena dia juga menyukai tas itu. Apalagi yang membeli adalah seorang komisaris polisi yang pastinya kaya.
   Anak Komisaris Jendral polisi yang bernama Ji Yeong ternyata baik hati, tidak seperti ayahnya yang sombong memukuli Lee Yong Go di toko. Setelah Lee Yong Go gajian, Ji Yeong menemui Lee Yong Go dan menunjukkan toko lain yang juga menjual tas Sailor Moon. Konflik pun dimulai, dalam perjalanan Ji Yeong terpeleset dan meninggal dunia. Lee Yong Go dituduh membunuh Ji Yeong karena kening Ji Yeong terluka dan disamping kepalanya ada batu bata sehingga Lee Yong Go dituduh memukul kepala Ji Yeong dengan batu bata padahal batu bata itu jatuh dengan sendirinya di kepala Ji Yeong ketika terjatuh. Lebih parah lagi, sesuai dengan pelajaran yang diterima Lee Yong Go ketika menjalani pelatihan sebagai tukang parkir, cara menyelamatkan orang yang pingsan adalah membuka celana agar pernapasan lebih longgar kemudian memberi pernapasan buatan dari mulut ke mulut. Karena itulah, Lee Yong Go dituduh selain membunuh juga melakukan pelecehan seksual kepada Ji Yeong. 
   Karena kasus itu, ayah dan anak ini pun terpisah. Ye-sung dikirim ke sebuah lembaga pengasuhan. Sedangkan, Yong Go dimasukan dalam sel penjara no.7, di mana sel tersebut memiliki tingkat keamanan tinggi. Penghuni lain di dalam sel tersebut menyadari kalau Yong Go adalah seseorang yang memiliki keterbelakangan mental.
    Karena kecerdasannya sangat rendah, Lee Yong Go tidak bisa membuat pernyataan yang bisa membela dirinya. Lebih celaka lagi, ayah Ji Yeong ternyata bukan hanya seorang Komisaris Jendral Polisi yang sombong tapi juga jahat dan kejam. Dengan kekerasan, ayah Ji Yeong memaksa Lee Yong Go untuk mengaku bahwa ia memang telah membunuh dan memperkosa Ji Yeong untuk balas dendam karena pernah dipukuli di toko. Si Komisaris jendral itu mengancam akan membunuh Ye Sung jika Lee Yong Go tidak menuruti perintahnya. Karena sangat sayang pada Ye Sung, Lee Yong Go terpaksa menuruti perintah ayah Ji Yeong walaupun akibatnya di pengadilan ia divonis hukuman mati. 
   Setelah dewasa Ye Seung yang menjadi seorang mahasiswi hukum, berusaha sangat keras di pengadilan untuk membuktikan bahwa sesungguhnya sang ayah tidak bersalah. Ye Sung diasuh oleh Kepala Sipir yang bernama Jang Min-Hwan. Pada akhirnya Ye Sung bisa membuktikan walaupun ayahnya yang sudah almarhum itu bodoh tapi ia bukan pembunuh dan pemerkosa anak-anak.  
  Pesan yang disampaikan pada film ini adalah bahwa tidak semua doa itu bisa terjawab sesuai keinginan manusia tetapi doa itu memiliki jawaban lain atas kehadiran maupun bantuan orang lain yang membuat kita dapat mensyukuri atas apa yang terjadi pada kehidupan kita dan juga perjuangan seorang ayah yang  benar-benar menyayangi anaknya dengan segala kekurangannya, juga sebaliknya kasih sayang seorang anak sebagai ungkapan rasa terimakasihnya kepada orang tua yang telah merawatnya walaupun orang tuanya tidak sempurna

Snapshoot

Lee Yong-Go Saat Memohon Keluarga Komisaris Jendral yang Sombong

Lee Yong-Go Saat Memasuki Penjara
 
Suasana di Cell No.7

Saat pengadilan berlangsung dan Lee Yong-Go divonis hukuman mati
 
Ye-Sung dewasa saat di pengadilan pembuktian bahwa ayahnya tidak bersalah


Source : Sinopsis Blogspot

Monday 6 April 2015

Kesenian Gandrung Banyuwangi

 "GANDRUNG BANYUWANGI"


Assalamualaikum Wr. Wb.
    Saya akan menjelaskan tentang kebudyaan yang berasal dari Banyuwangi yaitu Gandrung. Sebenarnya saya lahir di Jakarta dan tinggal di Bekasi sudah sekitar 16 tahun. Tetapi saya keturunan dari Banyuwangi yang diturunkan oleh ayah dan kakek saya. Oke balik ke topik awal, Gandrung Banyuwangi itu apa ya? Gandrung Banyuwangi adalah salah satu jenis tarian yang berasal dari Banyuwangi. Kata "Gandrung" diartikan sebagai terpesonanya masyarakat Blambangan yang agraris kepada Dewi Sri sebagai Dewi Padi yang membawa kesejahteraan bagi masyarakat. Tarian Gandrung Banyuwangi dibawakan sebagai perwujudan rasa syukur masyarakat setiap habis panen.
    Bentuk kesenian yang didominasi tarian dengan orkestrasi khas ini populer di wilayah Banyuwangi yang terletak di ujung timur Pulau Jawa, dan telah menjadi ciri khas dari wilayah tersebut, hingga tak salah jika Banyuwangi selalu diidentikkan dengan gandrung. Kenyataannya, Banyuwangi sering dijuluki Kota Gandrung dan patung penari gandrung dapat dijumpai di berbagai sudut wilayah Banyuwangi.
   Dilihat dari segi pariwisata, Gandrung dapat menarik perhatian dari turis asing yang berkunjung ke Indonesia juga penampilan gandrung diluar negeri menjadi salah satu agenda tahunan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Banyuwangi. Terbukti bahwa beberapa penonton yang berasal dari Universitas California, Amerika Serikat sangat menyukai tarian gandrung dan ikut menari menjadi pengibing saat tahap paju gandrung. Hal ini membuktikan kalau tarian gandrung yang sempat dikesampingkan di Banyuwangi mempunyai penggemar yang sangat luas. Penetapan gandrung sebagai maskot pariwisata Banyuwangi mengakibatkan Banyuwangi sudah mulai dikenal dalam dunia kepariwisataan. Kemajuan bidang pariwisata Banyuwangi ini bahkan sudah dapat dikatakan mampu menyaingi kepariwisataan Nusa Tenggara Timur bahkan pulau Bali. Dengan dikenalnya Banyuwangi dalam dunia Pariwisata maka wisatawan mancanegara yang dulunya hanya mengenal Bali menjadi tertarik untuk singgah di Banyuwangi.
   Gandrung di jaman sekarang merupakan tarian umum yang dapat dipelajari siapa saja dan dimana saja dengan mudah. Hal ini berbeda dengan dahulu dimana gandrung sangat sulit dipelajari. Ini merupakan dampak bagi segi kebudayaan. Dimana masyarakat Indonesia maupun luar dapat mempelajari kesenian tari ini. Apalagi di era modern ini kita sudah bisa mengakses video-video tentang Gandrung di Youtube dan mempelajarinya secara individu. Dilihat dari aspek itu dapat dikatakan salah satu dari pelestarian budaya Indonesia. Berikut ada video tari Gandrung Banyuwangi :
 
    Selain dari segi pariwisata & budaya, Gandrung juga berdampak pada segi ekonomi. Walaupun sempat mengalami krisis yang sempat mengalami kemunduran dalam pementasan Gandrung. Memang pendapatan gandrung pada periode 1997 – 2008 sangat merosot tajam, kalau dilihat dari jumlah atau besar tarif gandrung meningkat. Tetapi keadaan masyarakat yang terkena dampak krisis ekonomi dan krisis sosial menjadikan gandrung sangat jarang tampil dan mendapat tawaran menari (Endro Wilis 2002 : 24). Seiring dengan berjalannya waktu dan para penari yang tetap melestarikan kesenian ini, Gandrung menjadi ebuah kesenian yang sudah mendapatkan pengakuan nasional maupun internasional. Dengan hal itu, tentunya kehidupan penari Gandrung serta pengiring musik dll. mendapat pendapatan/penghasilan yang lebih dan juga menambah devisa yang tentunya membantu perekonomian negara.
    Penari merupakan salah satu cita-cita saya sewaktu SD, menjadi penari tradisional. Dulu saya mempelajari berbagai macam tari, ditambah dorongan dari ibu saya yang dulu adalah seorang penari tradisional yang sempat pentas di Amsterdam, Belanda. Saya berpikir "Wah bangga sekali bisa membawa nama Indonesia ke mancanegara". Akhirnya saya sangat antusias dengan 'tari'. Dan ternyata, menari itu tidak semudah yang terlihat. Apalagi untuk menari tarian tradisional. Banyak sekali detail yang harus diperhatikan dan semua anggota badan harus berkoordinasi dengan baik. Saya sangat kagum dan bangga pada penari-penari daerah yang profesional. Tanpa adanya mereka, tidak ada yang membantu melestarikan kebudayaan/kesenian ini.
   Kesimpulan dari penjelasan ini adalah, bahwa suatu kesenian itu dapat berdampak dalam berbagai segi aspek seperti ekonomi, budaya dan pariwisata. Sekian penulisan dari saya.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Source : WikipediaBlogspotYoutube, My Brain :D

© Fiyu Ang , AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena